Mantap Nikahi Indah, Revaldo: Susah Cari yang Kaya Gini

melodyasisya diperbarui 28 Des 2015, 20:35 WIB
Pemilik nama Fifaldi Surya Permana ini akan menikahi sang kekasih, Indah Puspita Sari yang telah menemaninya selama lima tahun belakangan. Kini mereka pun mantap untuk melangkah ke jenjang pernikahan. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Ditemui di kantor Rapi Films, kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (23/12/2015), artis berusia 33 tahun ini mengaku enggan berlama-lama untuk meminang sang kekasih. Terlebih di usianya yang sudah cukup matang. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Indah pun juga turut menambahkan jika memang sejak lama sepasang kekasih ini merencanakan hari bahagia mereka. Setelah kedua belah pihak keluarga saling dipertemukan, niat baik itu pun semakin kuat dan akan terwujud. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Insha Allah menikah, satu saja dulu (keinginan 2016) soalnya berat. Yang buat gue yakin karena umur sudah lumayan. Bokap gue saja pas nikah umurnya lebih muda dari gue," ujar pria berambut gondrong ini. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Baik Revaldo maupun Indah tentunya telah memiliki konsep untuk hari bahagia mereka. Mereka menginginkan konsep modern dengan tema outdoor, serta lokasi yang dipilih antara Jakarta atau Bandung. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Lima tahun menjalani suka dan duka bersama memang menjadi salah satu dasar Revaldo untuk menikahi sang kekasih. Meski keduanya sadar harus saling menahan ego masing-masing demi hubungan yang harmonis. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Susah cari yang kayak gini," aku pria yang akrab disapa Aldo ini. Bintang ’30 Hari Mencari Cinta’ ini pun merasa jika Indah merupakan wanita yang tepat untuk dijadikannya teman hidup. (Nurwahyunan/Bintang.com)