Zaskia Gotik dan Artis Nagaswara Rajai Hong Kong

Anto Karibo diperbarui 24 Des 2015, 16:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Tahun 2015 menjadi tahun yang ditandai dengan keberhasilan artis-artis Nagaswara di berbagai ajang penghargaan, baik di dalam maupun luar negeri. Ada sekitar 10 penghargaan yang berhasil diperoleh artis-artis Nagaswara dari 33 nominasi yang ada.

Diantara artis yang paling banyak menerima penghargaan adalah pedangdut molek, Zaskia Gotik yang berhasil memenangkan 5 penghargaan. Sementara Wali berhasil memenangkan 2 penghargaan.

Yang terbaru adalah ajang Sahabat Music Awards Smartone 2015 yang diselenggarakan di Hong Kong pada 22 Desember 2015. Pada ajang tersebut Zaskia Gotik meraih penghargaan The Most Dangdut Female Popular 2015, sedangkan Kerispatih meraih penghargaan untuk Outstanding Pop Band 2015.

"Alhamdulillah. Puji syukur kepada Allah SWT, orangtua dan bapak saya, Rahayu (Kertawiguna). Dapat beberapa penghargaan dari Hong Kong dan Indonesia. Tahun ini dapat juga sebagai The Most Dangdut Female Popular 2015," kata Zaskia Gotik di kantor Nagaswara, Jalan Johar, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (23/12).

Bermacam penghargaan ini menjadi pembuktian tersendiri bagi Zaskia Gotik dan pedangdut lainnya bahwa musik dangdut ternyata bukan musik kelas dua meskipun banyak orang yang menganggap demikian. Justru, dangdut adalah musik yang sangat memasyarakat.

Zaskia pun menghimbau kepada para pedangdut untuk terus optimis dan tetap berkarya. Bahkan ia bercita ingin membawa dangdut seperti layaknya hotel berbintang lima. "Ingin meluncurkan image penyanyi dangdut itu tuh mahal, jadi tidak kalah dengan penyanyi-penyanyi yang lainnya," imbuhnya.

Menjadi cita-cita Zaskia adalah menyajikan konsep dangdut yang bukan murahan. Ia berharap kata kampungan yang selama ini menjadi imej musik goyang ini berganti dengan kesan elegan. Penyanyi dangdut itu bisa bersaing dengan penyanyi dari genre musik lain.

"Ke depan, aku ingin menampilkan sesuatu yang berbeda. Banyak yang ngomong tuh mengenai penyanyi dangdut murahan, penyanyi dangdut nih kampungan, penyanyi dangdut seperti ini. Di sini Eneng ingin tunjukan penyanyi dangdut itu elegan, penyanyi dangdut itu mahal, jadi penyanyi dangdut enggak dianggap murahan oleh masyarakat luas," tandas Zaskia.

What's On Fimela