Fimela.com, Jakarta Sejak awal, Risty Tagor tidak pernah setengah-setengah soal keputusan mengenakan hijab. Dalam keseharian, wanita yang sedang dalam proses perceraian dengan Stuart Collin ini senantiasa mengenakan baju longgar dan kerudung yang menutupi seluruh lekuk-lekuk tubuhnya.
Di media sosial sendiri, bukan pertama kalinya Risty mengunggah foto dirinya dengan penampilan yang islami. Namun kali ini, dia malah menuai hujatan lantaran mengunggah gambar saat dirinya mengenakan mukena. Mengapa demikian?
Baca Juga
Coba saja amati foto yang terpajang sejak Rabu (16/12/2015) lalu ini. Sedianya, Risty hanya bermaksud melakukan promosi atas salah satu produk endorse. Namun publik yang jeli justru menangkap adanya tanda mirip salib di bagian depan mukena tersebut.
"Kak @ristytagor maaf sebaiknya jangan dipakai lagi itu salah satu orang mau mgejebak muslim dengan cara mukena berbentuk salib," demikian komentar salah satu pengguna Instagram. Banyak pengguna lain yang juga sependapat bahwa bordir bagian depan mukena Risty menyerupai bentuk salib.
Seiring dengan semakin hebohnya komentar tentang bentuk salib tersebut, saah satu akun Instagram yang mengaku mengendorse Risty pun angkat bicara. Dia menjelaskan bahwa renda yang dimaksud bukan berbentuk salib, melainkan huruf 'Y'.
"Ka @ristytagor terimakasih sdh memakai produk kamii.. Dengan hiasan renda bordir berbentuk Y membuat semakin semangat dlm beribadah.. Y means always say "YES TO PRAY" ga usah pedulikan yg memandang mukena salib atau apapun krn sesungguhnya mereka tdk mengerti. cukup kaka dan Allah sajaa..," jelas pengguna akun tersebut membela Risty Tagor.