Dilirik Ernest Prakasa, The Overtunes Buat Klip OST 'Ngenest'

Syaiful Bahri diperbarui 17 Des 2015, 23:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Grup musik The Overtunes dipercaya mengisi soundtrack untuk film bergenre komedi berjudul 'Ngenest' yang dibintangi Ernest Prakasa. Di film tersebut, grup yang digawangi Mada Emmanuelle, Reuben Nathaniel dan Mikha Angelo ini baru saja menyelesaikan proses syuting video klip dengan lagu berjudul 'Mungkin'.

"Ini baru menyelesaikan syuting video klip single kelima judulnya Mungkin. Kebetulan menjadi soundtrack film Ngenest," ujar Mikha ditemui Bintang.com di Kantor Starvision, kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Rabu (16/12/2015).

Single Mungkin mengisahkan kisah sakit hati dari sang sutradara film Ngenest, Ernest Prakasa. "Konsepnya kita jadi pendongeng, membantu mengisahkan cerita Ernest dengan bermain gitar. Di sekitar kita ada foto-foto karakter dan adegan di filmnya juga," tambah Mikha Angelo.

The Overtunes ditawarkan langsung oleh Ernest yang merupakan sutradara, penulis cerita dan pemain film Ngenest. Mada yang membuat lagu pun mengaku senang jika lagunya menjadi soundtrack sebuah film layar lebar.

"Mas Ernest yang tiba-tiba kontak manajemen setelah review lagu-lagu di album kita. Dia nemu dua lagu yang dia suka dan cocok untuk soundtrack yakni Mungkin dan Ku Ingin Kau Tahu. Kita senang banget pas denger kabar itu dari manajemen," jelas Mada menambahkan.

Untuk menggarap project soundtrack film layar lebar, Mikha melanjutkan memang banyak mendapat pengalaman baru dengan menyanyikan soundtrack film. Apalagi untuk pembuatan video klip, harus ada treatment tertentu yang mereka jalani.

"Oh tentu, seru bangat karena kan soundtrack itu beda. Gak cuma menyanyikannya tapi juga harus berhubungan sama film juga," timpal Mikha.

"Bisa belajar banyak juga. Dari dulu kita memang pengin bikin soundtrack film akhirnya kesampaian. Bisa dibilang gitu (berkah). Bulan ini ada dua film kita isi soundtrack. di film Miracle dan Ngenest," tandas vokalis The Overtunes tersebut. Bakal sekeren apa The Overtunes tampil dalam soundtrack film besutan Ernest Prakasa?