Acara yang mengangkat tema ‘Rembug Nasional 2015 Desa Membangun Indonesia’ ini digelar di JIExpo Kemayoran Jakarta pada Selasa (15/12/2015). Slank pun antusias tampil di acara tersebut. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Indonesia, Marwan Jafar turut mengisi panggung bersama Slank dan mereka membawakan salah satu lagu hits ‘Balikin’ yang menjadi favorit sampai sekarang. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Seperti biasa Kaka Slank sang vokalis tampil simple namun tetap keren. Mengenakan kaos putih dan jeans, ia pun tak lupa memakai topi dan kacamata hitam sebagai aksesoris pelengkap tampilan kerennya hari itu. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Ivan sang basis tampak sangat bersemangat memainkan gitar bass yang merupakan ‘senjata’-nya di band kenamaan tersebut. Slank juga mengagumi gaya hidup orang di desa yang masih sederhana. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Slank tampil membawakan 6 buah lagu di acara yang dihadiri ribuan Kepala Desa yang rupanya masih berusia muda tersebut. Slank sempat terkejut saat mengetahui usia para Kepala Desa Indonesia tersebut. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Bagi Slank, orang-orang di desa sangat memberikan pelajaran hidup yang berharga. Serta hal tersebut dapat dijadikan sebagai benteng untuk tidak melakukan korupsi yang semakin marak di Indonesia. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Hari ini sangat berkesan. Kelihatan banyak virus Slank. Virus slank sudah mewabah sampai level desa. Hidup sederhana, kerja keras, itu yang aku lihat. Saya rasa ini berkesan banget," tandas Ivan. (Deki Prayoga/Bintang.com)