Michelle Ziudith Libatkan Penyandang Disabilitas di Alphabet

Regina Novanda diperbarui 08 Des 2015, 14:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Michelle Ziudith kembali terlibat dalam sebuah judul sinetron produksi SCTV bertajuk Aplhabet. Dalam sinetron yang juga dibintangi oleh Rizky Nazar itu, Michelle dituntut untuk melakoni peran sebagai gadis penyandang disabilitas bernama Betha.

Demi memuluskan aktingnya, Michelle rela melakukan observasi langsung ke panti sosial untuk menemui para penyandang disabilitas. Sebagai ucapan terima kasihnya, Michelle mengunggah foto bersama anak-anak panti tersebut di media sosial miliknya.

Betha dikisahkan sebagai gadis berparas cantik, namun tidak mampu melihat. Sangat berbeda dengan Alfa (Rizki Nazar) yang tampan dan aktif. Namun sayang, Alfa yang diangkat anak oleh ayah Betha itu menderita disleksia (kesulitan belajar/membaca) yang membuatnya dibuang oleh orang tua kandungnya.

Tuhan memang adil. Dibalik kekurangan yang dimilikinya, Alfa justru tumbuh menjadi pribadi yang cukup cerdas dengan insting kuat. Rumus matematika, fisika maupun kimia dapat dengan mudah ditaklukkannya. Alfa dan Betha hidup saling melengkapi di antara berbagai kekurangan yang mereka miliki.

Kisah hidup keduanya semakin rumit dengan kehadiran Ariel dan Arum. Mereka adalah teman Alfa ketika masih sekolah dasar. Ariel sendiri merupakan anak yang diadopsi oleh orang tua Alfa, Mareta dan Irfan.

Selain Michelle Ziudith dan Rizky Nazar, sinetron unggulan SCTV ini juga dibintangi oleh Randy Martin, Celline Meliana, Surya Saputra, Bio One dan Ira Wibowo. Alphabet tayang setiap hari pukul 16.30 WIB di SCTV.