Pevita Pearce Antusias Ngehost di Acara Musik

Altov Johar diperbarui 07 Des 2015, 16:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Jika selama ini Pevita Pearce dikenal lewat akting, pada Konser Musik Kolaborasi Garnier Sakura Garden Festival 2015, dara berdarah Inggris itu memperlihatkan bakat barunya di bidang presenting. Di acara ini Pevita didaulat menjadi host yang akan melaporkan seluruh rangkaian acara.

"Exciting, seru jadi host. Nanti aku akan jalan-jalan bersama para pemang foto Competition Sakura Girls ke backstage, bazaar, sebelum mereka ke konsernya. Aku berikan live report behind the scene," ungkap Pevita Pearce di Kota Casablanka, Jakarta Selatan, Sabtu (5/12/2015).

Bagi Pevita, kesempatan ini menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Apalagi sudah sejak lama dia menjadi brand ambassador produk kecantikan tersebut. Sebab itu dia sangat bersengat ketika pertama kali ditawari menjadi host.

"Sudah bukan keluarga baru lagi buat aku. Makanya saat aku diminta menjadi host merayakan kecantikan dan persahabatan, aku sangat bersemangat," ujar Pevita.

Misi dari acara ini sendiri untuk mengajak wanita Indonesia mensyukuri kecantikan bersama sahabat yang sudah menemani dalam keadaan suka maupun duka. Selain Pevita Pearce, acara ini juga dimeriahkan oleh Lala Karmela, Maliq & D'Essentials, The Overtunes, Sheryl Sheinafia dan masih banyak lagi.

What's On Fimela