Film ‘Legend’ terinspirasi oleh kehidupan gangster kembar asal Inggris, Ron dan Reggie Kray yang memerintah dunia kejahatan di London dengan intensitas kekerasan di tahun 1960-an. Ia pun merasa terkena ‘skizofrenia’ . (Bintang/EPA)
Memerankan kedua karakter kembar tersebut tak heran jika Tom Hardy merasa ‘skizofrenia’. Aktor berusia 38 tahun ini berhasil menghadirkan dua sosok berkelas, sarkastis, sekaligus bengis. (Bintang/EPA)
Meski kembar identik, Reggie dan Ronnie punya kepribadian yang bertolak belakang.Tom Hardy harus memerankan Ronnie yang pernah kabur dari rumah sakit jiwa lantaran terindikasi psikopat, selain itu ia merupakan pria gay. (Bintang/EPA)
Reggie adalah saudara kembar Ronnie yang juga diperankan oleh Tom Hardy. Reggie yang lebih tenang dari Ronnie rupanya juga merupakan sosok suami penyayang dan romantis kepada istrinya Di balik sikap bengisnya sebagai gangster. (Bintang/EPA)
Bagi Tom Hardy, duo kembar Krays sangat sulit untuk dijelaskan. "Untuk mendapatkan cerita-cerita mereka, Anda harus benar-benar menyaring melalui banyak mitos dan kebohongan," ujarnya sambil tersenyum. (Bintang/EPA)
Tokoh Reggie memiliki istri cantik, Frances Shea (diperankan oleh Emily Browning). Ia selalu memperlakukan istirnya dengan baik, namun gaya hidup mafia yang keras mau tidak mau memengaruhi hubungan mereka. (Bintang/EPA)
Film ‘Legend’menjadikan Frances Shea (Emily Browning) sebagai narator, di mana film ini mendekatkan penonton pada karakter Reggie yang misterius. Frances pun sangat mencintai Reggie dan mau mengerti gaya hidupnya. (Bintang/EPA)