Keren, Prilly Latuconsina Cover Lagu 'Stitches' Shawn Mendes

Putu Elmira diperbarui 23 Nov 2015, 19:49 WIB

Fimela.com, Jakarta Dunia seni peran bukan menjadi satu-satunya yang dilakoni oleh artis muda Indonesia, Prilly Latuconsina. Prilly juga ikut ambil bagian di industri musik Indonesia khususnya tarik suara.

Prilly Latuconsina melebarkan sayap ke industri musik dan menunjukkan keseriusannya untuk berkarya. Tercatat tiga single tersebut di antaranya Fall In Love (2014), Itu Aku Dulu feat. Pasto dan Hidup Hanya Sekali (2015).

Dara kelahiran 15 Oktober 1996 ini kerap mengcover lagu dari musisi dunia dan mengunggahnya ke media sosial. Video cover itu setia menghiasi akun Instagram pribadinya yang mendapat banyak respon positif dari penggemar.

Kali ini, Prilly Latuconsina mengcover lagu dari penyanyi pendatang baru asal Kanada, Shawn Mendes bertajuk Stitches. Dalm video, Prilly lagi-lagi memperlihatkan latar berwarna hitam dan hanya terdengar suara merdunya bersama iringan gitar.

Prilly menjadi salah satu artis yang sering mengabadikan kegiatan melalui akun Instagram. Mulai dari kegiatan seni peran, bermusik hingga kegiatan sehari-hari yang selalu menarik perhatian penggemar setianya.

Suara Prilly Latuconsina mengalun indah bersama dengan petikan senar gitar yang memainkan lagu Stitches dari Shawn Mendes. Tak lupa, Prilly menyisipkan "I'll be needing stitches." dan mendapat pujian dari salah satu akun @nasywanathani14 yang memberi komentar "Suka banget denger nya merdu...@prillylatuconsina96".