Fimela.com, Jakarta Mungkin kamu pun sudah mengetahui berita tentang penampakan Unidentified Flying Object (UFO) yang kabarnya terlihat di langit Padalarang, Indonesia, juga Cape Town, Afrika Selatan. Berbicara tentang berbagai fenomena luar angkasa, maka sederet kejutan pun akan menghampiri secara serta-merta, hujan meteor salah satunya.
Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) melalui website resminya mengatakan bahwa hujan meteor leonids akan berlangsung di langit Bumi pada 17 - 18 November 2015. Menurut Earth Sky, waktu terbaik untuk melihat hujan meteor leonids, yakni antara tengah malam hingga fajar.
Baca Juga
"Pertunjukan" ini kian meriah karena NASA menambahkan informasi tentang bulan yang cahayanya akan sedikit lebih memudar. Sehingga, langit akan cukup gelap untuk menampilkan "aksi" hujan meteor. Dilansir dari USA Today, sebaiknya pilih tempat yang sama sekali gelap untuk menikmati hujan meteor dengan sebagimana mestinya.
Hujan meteor leonids ini sudah hampir 33 tahun terjadi di langit Bumi tanpa absen. Bagi para pemburu bintang, jangan sampai melewatkan fenomena tahunan ini untuk jadi saksi "hujan meteor" yang kerap melanda Bumi. Juga, jangan lupa siapkan kamera untuk mengabadikan momen berharga ini.