Fimela.com, Jakarta Surat dari Praha berhasil mempertemukan para bintang terbaik negeri seperti Julie Estelle, Tio Pakusadewo, Widyawati, Rio Dewanto dan Chicco Jerikho. Film yang disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko ini telah merilis trailer perdananya pada 10 November 2015 lalu.
Video berdurasi 160 detik itu diawali dengan pertanyaan Laras (Julie Estelle) kepada Jaya (Tio Pakusadewo) tentang sebuah penyesalan. Jaya menjawab dengan lugas bahwa dirinya tak pernah menyesal dengan takdir dalam hidupnya. Satu yang membuatnya dia menyesal hingga saat ini adalah mengecewakan ibu Laras.
Baca Juga
Jaya kemudian mencoba mengutarakan pendapatnya bahwa waktu dapat merubah segalanya, kecuali cinta dan musik. Adegan langsung lompat ke perkenalan antara Laras dan Dewa (Rio Dewanto). Dewa merupakan seorang barista di sebuah kafe di kota Praha.
Tak berapa lama, terlihata adegan Laras yang terlibat konflik dengan Jaya. Ia terlihat sangat emosional kala beradu pendapat dengan pria paruh baya tersebut. Jaya menegaskan dirinya bukan komunis, meski ia menentang habis-habisan masa Orde Baru dan memilih untuk meninggalkan Indonesia.
Lantunan suara merdu Julie mengisi sepanjang trailer film Surat dari Praha. Julie memang dipercaya untuk menyanyikan salah satu lagu hits Glenn Fredly berjudul Nyali Terakhir di film ini. Sedangkan Tio menyanyikan sebuah lagu berjudul Sabda Rindu.
Keseluruhan lokasi syuting bertempat di kota cantik Praha. Film bergenre drama ini rencananya akan rilis pada 28 Januari 2016 mendatang. Surat dari Praha menjadi film pertama yang mendapuk Julie Estelle menjadi pemain dan penyanyi sekaligus.