Fimela.com, Jakarta Band yang diawaki oleh 4 anak muda yaitu Iman (vokal), Messi (gitar), Neno (bass), dan Riza (drum) bernama De'Meises telah merengkuh sukses masif di Malaysia. Melalui lagu Dengarlah Bintang di Hatiku, mereka berhasil meraih 6 kali platinum di Negeri Jiran tersebut.
Tak hanya wujud audionya, klip resmi lagu tersebut juga menarik perhatian publik. Video klip lagu Dengarlah Bintang di Hatiku sudah ditonton hampir 10 juta views pada Selasa, 10 November 2015 semenjak diunggah beberapa waktu lalu.
Dan kali ini mereka kembali merilis sebuah lagu berjudul Biar Saja. Sukses single perdana pun diikuti oleh Biar Saja yang sudah menuju pencapaian 1 juta unit digital download di Malaysia dan video klipnya sudah ditonton 1 juta orang, padahal baru saja dilempar ke khalayak di akhir Oktober 2015 lalu.
"Single kedua berjudul Biar Saja. Ceritanya seperti kita jangan terlalu lama patah hati dan harus segera move on. Lagunya sederhana dan mudah didengar," ujar Iman di kantor Warner Music Indonesia, kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (10/11).
Lagu Biar Saja masuk dalam album perdana mereka yang berisi 10 lagu dengan nuansa funky, pop, dan justru terkesan vintage. Benang merah pop manis dari musik mereka telah berhasil membuat penikmat musik terutama ABG cewek tergila-gila. Ditambah dengan 'kemasan' personil De'Meises yang jauh dari kata jelek.
Menjadi hal yang wajar ketika mereka berhasil membuat karya musik berkualitas. Pasalnya, manggung dari kafe ke kafe pernah mereka lakoni dengan membawakan lagu-lagu idolanya seperti The Beatles, Beach Boys, sampai Laruku. Musikalitas dari band-band idola pun telah membuat lagu-lagu De'Meises terlihat matang.
"Mereka semua adalah band-band hebat. Kualitas musik mereka begitu luar biasa. Mereka semua adalah band berkualitas. Spirit mereka lah yang kami coba aplikasikan ke musik yang kami usung selama ini," tukas sang vokalis De'Meises.