Stand Up Comedy Populer, Raditya Dika Bangga

Anto Karibo diperbarui 10 Nov 2015, 08:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Meski sudah ada beberapa komika semenjak dulu, namun nama Raditya Dika boleh disebut sebagai orang yang kembali mempopulerkan stand up comedy, khususnya kepada kalangan muda. Karenanya, ia begitu bangga ketika jenis komedi tersebut semakin populer belakangan.

"Gue seneng ya, termasuk awal-awal mempopulerkan stand up. Di era sekarang komunitas yang kami bentuk makin meluas, ya bangga banget," kata Raditya Dika di kantor Soraya Intercine Films, Cikini, Jakarta Pusat, Senin (9/11).

SUCI atau Stand Up Comedy Indonesia menjadi komunitas para komika yang selalu digandrungi oleh anak muda saat ini. Bahkan, para pelaku stand up comedy semakin dikenal masyarakat ketika mereka didapuk menjadi bagian dalam film layar lebar.

Tercatat banyak judul film yang dibintangi oleh pelaku stand up comedy seperti Comic 8 yang dibintangi oleh Kemal Pahlevi, Mongol, Bintang Timur, Pandji Pragiwaksono, dan lainnya. Dan terbaru adalah film Single yang melibatkan Raditya Dika dan Babe Cabiita.

"Komedi di Indonesia sangat membanggakan buat gue, teman-teman gue dari komunitas SUCI, udah nyebar. Makin lama makin seru," ujar Raditya.

Satu lagi yang membuat mantan kekasih Sherina Munaf itu bangga adalah banyaknya wanita-wanita cantik yang ikut menggandrungi para komika yang kebanyakan memiliki wajah pas-pasan. "Anak-anak stand up pacarnya cantik-cantik," tandas Raditya Dika.

What's On Fimela