Baru Masuk, Adele Langsung Puncaki Bintang Top 10 Weekly

Dreses Putranama diperbarui 09 Nov 2015, 22:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Penyanyi Bekebangsaan Inggris Adele kembali membuat sensasi dengan karya terbarunya yang berjudul Hello. Lagu tersebut langsung masuk ke puncang chart Bintang Top 10 Weekly yang diambil dari Billboard.com.

Prestasi ini memang cukup mengagumkan mengingat lagu Hello dari Adele baru pertama kali berada di daftar chart. Dirinya sukses mengalahkan beberapa penyanyi lain seperti Justin Bieber, Drake dan The Weeknd.

Selain Adele, nama Justin Bieber juga memberikan kejutan dengan lagu barunya yang menempati posisi runner-up. Ingin tahu daftar lengkap Bintang Top 10 Weekly? yuk simak daftarnya di bawah ini.

10. The Weeknd - Can't Feel My Face

9. R. City Feat. Adam Levine - Locked Away

8. Fetty Wap Feat. Remy Boyz - 679

7. Taylor Swift - Wildest Dream

6. Shawn Mendes - Stitches

5. Justin Bieber - What Do You Mean?

4. The Weeknd - The Hills

3. Drake - Hotline Bling

2. Justin Bieber - Sorry

1. Adele - Hello