Kesempurnaan Wizzy yang Buat Sandhy Sondoro Yakin

ika nofiyanty diperbarui 08 Nov 2015, 19:45 WIB
Lagu Cinta Cinta Cinta tersebut nantinya akan menjadi soundtrack film 'Negeri Van Oranje'. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Pertama kali mendengar suara Wizzy, Sandhy Sondoro langsung jatuh cinta, ia mengaku suara Wizzy sempurna dan berkelas dunia. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Karakter vokal Wizzy menurut penyanyi yang mengawali karir bermusik di Jerman ini cukup unik. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Bakat yang dimiliki Wizzy menurut Sandhy kelak bisa mengantar dara berambut keriting ini menjadi bintang. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Sementara menurut Wizzy, Sandhy Sondoro merupakan salah satu penyanyi idolanya di Indonesia. Ia pun mengaku kaget sekaligus senang ketika tahu akan berduet dengan idolanya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Wizzy mengaku tak menyangka bahwa dirinya akan di ajak kolaborasi oleh penyanyi Indonesia favoritnya tersebut. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Lagu Cinta Cinta Cinta bercerita tentang asmara dan persahabatan. Karena memiliki tema yang sama, lagu ini pun didapuk menjadi original soundtrack (ost) film 'Negeri Van Oranje'. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Film produksi Falcon Pictures 'Negeri Van Oranje' tersebut akan dirilis pada 23 Desember mendatang. (Deki Prayoga/Bintang.com)