Hamas Syahid memerankan karakter utama di film ‘Ketika Mas Gagah Pergi’ yaitu berperan sebagai Mas Gagah itu sendiri. Diceritakan bahwa Mas Gagah adalah seorang pria yang berperilaku baik dalam kesehariannya. (Andy Masela/Bintang.com)
Memiliki peran penting sebagai Mas Gagah tidak membuat Hamas Syahid kesulitan. Rupanya dalam kehidupan nyata pun pria berusia 23 tahun ini taat dengan agama dan rajin membaca kitab suci Alquran. (Andy Masela/Bintang.com)
Hamas Syahid memang pantas jika dijadikan sosok pria idaman, pria berhidung bangir ini tak hanya baik namun juga hafal 5 juz Alquran. Ia pun memiliki tekad untuk terus menambah hafalan ayat-ayat suci dalam Alquran. (Andy Masela/Bintang.com)
Sosok pria baik-baik yang dimiliki oleh Hamas Syahid pun diakui oleh produser sekaligus penulis novel yang diangkat menjadi film ini, Helvy Tiana Rosa. Helvy sangat ingin pemeran Mas Gagah mirip dengan akhlak kesehariannya. (Andy Masela/Bintang.com)
Sudah tampan, taat dengan agama, rupanya Hamas Syahid sudah memiliki kecintaan pada dunia peran sejak masih duduk di bangku sekolah. Dirinya tak jarang tampil di pertunjukkan umum maupun perlombaan. (Andy Masela/Bintang.com)
Film yang menampilkan kemampuan akting Hamas Syahid yang dapat dijadikan contoh ini merupakan film bernuansa Islami dan dapat menjadi inspirasi bagi anak muda. Tak heran jika para pemerannya diharuskan memiliki karakter serupa. (Andy Masela/Bintang.com)
Hamas berharap film yang melakukan proses syuting di Jakarta dan Maluku Utara ini dapat membawa dampak positif bagi anak muda. Terlebih dengan adanya penampilan si tampan Hamas, KMGP menjadi film yang ditunggu-tunggu. (Andy Masela/Bintang.com)