Wah, Taeyeon SNSD Nangis Saat Nyanyi di Panggung Konser Solonya

Nizar Zulmi diperbarui 01 Nov 2015, 20:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Taeyeon SNSD tak kuasa menahan tangis saat tampil di hadapan ribuan penggemarnya. Hal ini pun menimbulkan pertanyaan bagi fans yang khawatir dengan sang idola. Ada apa dengan Taeyeon?

Dalam konser The Agit (30/10) kemarin, Taeyeon membawakan lagu terbarunya berjudul 'I'. Namun sejak awal lagu sepertinya memang ada yang tidak beres. Taeyeoen terdengar terbata-bata melantunkan lirik lagu tersebut.

Bahkan di tengah penampilannya member yang dikabarkan putus dengan Baekhyun EXO ini terdiam, menahan isak tangis. Akan tetapi ia tetap menuntaskan aksinya sebelum tersungkur dan menangis sejadinya.

Setelah tangisnya mereda, Taeyeon menyapa penonton dan meminta maaf atas kejadian itu. Ia tahu mungkin penonton kaget dengan yang ia lakukan, dan ia memastikan bahwa ia baik-baik saja. 

Taeyeon mengaku, tangisnya itu merupakan air mata bahagia karena sesaat sebelum tampil ia mendapat kabar bahwa lagunya menjawarai program televisi Music Bank. "Aku menang di Music Bank, dan ini adalah trofi ke-10 yang telah aku dapatkan," kata Taeyeon kepada para penonton.

Meski diiringi sengguk tangis, aksi panggung Taeyeon SNSD tetap memukau. Ia juga mendapat dukungan semangat dari para penggemar setianya. Mau tahu penampilan penuh haru Taeyeon? Simak di sini.

What's On Fimela