Hadirnya Barris menjadi bukti jika dunia musik Indonesia kian semarak dengan bertambahnya bakat-bakat yang kini lebih berani mengeksplorasi diri dengan membentuk sebuah grup band. Barris pun kini telah memiliki 4 single. (Andy Masela/Bintang.com)
Saat wawancara eksklusif dengan tim Bintang.com, Dimas Anggara Cs mengakui di setiap single yang telah mereka rilis, memiliki perbedaan dari segi tema dan nuansa yang mereka ciptakan. (Andy Masela/Bintang.com)
Barris memberi sedikit bocoran mengenai karya selanjutnya yang memiliki nuansa rock dengan tempo yang relatif lebih cepat. Rupanya mereka mendapat ‘influence’ dari berbagai inspirasi bermusik dari band mancanegara. (Andy Masela/Bintang.com)
Keempat pria keren ini sedang sibuk promo single terbaru mereka yang berjudul ‘Bad Boy’ dan baru saja dirilis. Di lagu ini Barris lebih berani mengangkat hal yang memiliki makna paradoks. (Andy Masela/Bintang.com)
"Aneh aja sih rasanya, cewe-cewe pengennya good boy, pengennya cowo setia ujung-ujungnya bad boy. Kebanyakan mereka bilang kurang tantangan". ungkap Barris mengenai alasan mereka memilih judul ‘Bad Boy’. (Andy Masela/Bintang.com)
Grup band yang menaruh kiblat pada Sheila On 7 ini telah memiliki rencana besar untuk ke depannya. Mereka akan terus mengeluarkan single untuk promo hingga nantinya akan digabungkan menjadi sebuah album. (Andy Masela/Bintang.com)
Dimas Anggara, Satrio Heroji, Andra Ranandra dan Tosan Iqbal rupanya telah memiliki target untuk meluncurkan album. Mereka menaruh target pada tahun depan dengan mengeluarkan album bertajuk ‘Barris, self-titled’. (Andy Masela/Bintang.com)
Grup band yang terbentuk karena memiliki kesamaan dalam bermusik ini merasa seru ketika berada di atas panggung karena mereka memiliki hobi, impian, dan tujuan yang sama dalam bermusik. (Andy Masela/Bintang.com)