Ingin Cepat Turunkan Berat Badan? Diet dengan Jalan Kaki Saja!

Gadis Abdul diperbarui 26 Okt 2015, 16:10 WIB

Fimela.com, Jakarta Tanpa kita sadari ternyata jalan kaki sangat bermanfaat untuk tubuh, bukan hanya bisa menurunkan berat badan, tapi badan kamu juga bisa lebih sehat nih. Ya, jalan kaki memang hal paling simple dan murah yang bisa dilakukan, tapi kenyataannya kini banyak orang yang malas jalan kaki.

Dengan berjalan kaki kamu bisa membakar banyak kalori dan hal tersebut tentunya bisa mempercepat penurunan berat badan. Kamu bisa memulainya dengan membiasakan diri berjalan kaki selama 15-20 menit setiap harinya. Kalau sudah terbiasa, kamu bisa menambahkan waktunya menjadi 30 hingga 60 menit perhari.

Biar kegiatan jalan kaki tidak membosankan kamu bisa memilih rute perjalanan yang berbeda-beda setiap harinya. Awalnya mungkin kamu bisa berjalan di sekitaran komplek rumah, lalu bisa dilanjutkan dengan rute jalan kaki lebih jauh.

For your information, kalau kamu berpikir bahwa tidak punya waktu untuk olahraga, maka kamu bisa olahraga dengan berjakan kaki ke kantor. Caranya, kalau kantor kamu tidak terlalu jauh dari rumah, kamu bisa bangun lebih pagi dan jalan kaki ke kantor.

Kalau pun kantor kamu jauh, kamu bisa parkir kendaraan yang sedikit jauh dan bisa berjalan kaki untuk mencapai tujuan. Kamu juga bisa jalan kaki untuk pergi ke stasiun daripada harus naik ojek atau bajai. Dan jangan biasakan menggunakan lift, pilihlah menggunakan tangga manual yang lebih sehat.

Yup, itulah beberapa hal mudah yang bisa kamu lakukan dengan berjalan kaki supaya bisa menurunkan badan lebih cepat. Ingat, jalan kaki juga bisa menjadi diet yang sehat, badan sehat, kantong pun sehat alias irit. Selamat mencoba!

Baca juga : Diet Ramuan ‘Ajaib’ Bisa Bikin Berat Badan Menurun Drastis

 

What's On Fimela