Fimela.com, Jakarta Kekuatan cerita adalah kunci keberhasilan serial televisi Elif yang tayang di SCTV. Aliando Syarief kagum dengan team penulis cerita serial Elif yang berhasil membuat cerita yang begitu bagus. Serial televisi ini sudah berhasil menyedot perhatian jutaan penonton di Indonesia. Ia berharap Elif Season 2 yang akan tayang di SCTV dalam waktu tidak lama lagi kembali juga menyita perhatian penonton.
"Salah satu yang membuat penonton suka pada sebuah sinetron, film atau acara apa pun adalah cerita. Kalau jalinan ceritanya bagus mereka akan tertarik terus mengikuti. Itu yang terjadi pada drama serial Elif yang berasal dari Turki. Kalau ceritanya enggak kuat aku tidak yakin penonton akan terikat dan menonton terus acara itu. Ya seperti halnya sinetron yang saya mainkan GGS yang sekarang sudah masuk GGS Returs, ceritanya juga kuat," ujar Aliando Syarief di sela-sela syuting sinetron GGS Return, Jumat (23/10/2015).
Baca juga: Prilly Latuconsina dan Aliando Antusias Sambut Elif Season 2
Di tengah kesibukannya syuting ia masih sempat mengikti cerita Elif, karena itu ia juga menunggu-nunggu akan seperti apa cerita Elif Season 2 dibuat. Apakah akan ada lagi pertumpahan darah seperti ending cerita Elif (season 1). "Terua terang aku juga penasaran banget menuggu kelanjutan ceritanya," aku Ali.
Baca juga: Banjir Air Mata di Serial Elif Season 2
Saat ditanya apa yang Alaindo Syarief suka serial televisi Elif yang sebentar lagi akan tayang season 2. "Kalau aku sih yang paling menarik itu Elif. Dia itu lucu, lugu dan cantik," katanya. Bagaimana dengan pemian lain? "Yang lain juga suka seperti Melek dan Salim," lanjut Ali.
Pemeran Diego dalam GGS Return ini berharap sinetron atau film Indonesia juga bisa merambah ke negara lain seperti serial televisi Elif. "Saya yakin sinetron kita tidak kalah dengan produksi negara lain. Selama ini yang saya tahu sinetron dan film-film kita sudah dipasarkan di beberapa negara ASEAN seperti Malaysia, Brunei dan lain sebagainya. Semoga sinetron kita bisa seperti serial televisi Elif yang merambah ke lebih banyak negara. Bukan di lingkup negara ASEAN saja," harap Aliando Syarief.