KBRI Praha Ingin Tonton Film Negeri Van Oranje Lebih Awal

Puput Puji Lestari diperbarui 25 Okt 2015, 07:50 WIB

Fimela.com, Jakarta Film Negeri Van Oranje baru akan tayang 23 Desember 2015 nanti. Meski begitu, antusiasme penggemar nampak tak terbendung. Salah satunya, Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Praha yang meminta film tersebut diputar lebih awal di Praha.

"Ini suatu sambutan yang luar biasa dari KBRI di Praha. Mereka sangat mendukung film Negeri Van Oranje. Seluruh pemain dan sutradara diundang gala dinner dan nonton bareng Negeri Van Oranje pada akhir November 2015 nanti," ungkap produser film Negeri Van Oranje, Frederica saat dihubungi Jumat (24/10/2015).

Undangan tersebut sebagai bentuk apresiasi karena syuting Negeri Van Oranje dilakukan di Praha. Keindahan kota menjadi salah satu alasan mengapa film mengambil lokasi syuting di Praha. 

Baca Juga: Film Negeri Van Oranje Pindah Tanggal Tayang 23 Desember 2015

"Salah satu alasan KBRI di Praha mengundang pemain dan sutradara Negeri Van Oranje, karena sangat jarang film Indonesia yang mengambil latar belakang cerita di salah satu kota negara Ceko tersebut. Praha sama cantiknya dengan Belanda," papar Frederica.

Selain di Praha, film yang di bintangi oleh Tatjana Saphira, Abimana Aryasatya, Chicco Jerikho, Arifin Putra, dan Ge Pamungkas ini, mengambil lokasi syuting di beberapa kota di Belanda. Kota-kota tersebut seperti Utrecht, Deb Haag, Rotterdam, Scheveningen, dan Leiden. Film Negeri Van Oranje bakal menyuguhkan pemandangan klasik dari kota di Eropa.

"Berdasar cerita novelnya, lima sahabat ini enggak cuma bicara kampus mereka. Selain mengejar gelar S2, mereka juga jalan-jalan mengenal kota-kota di Belanda dan Praha. Maka kami menghadirkan tempat-tempat ikonik sehingga mempercantik tampilan film Negeri Van Oranje," tandas Frederica.