Kekayaan vokalis 55 tahun ini ia dapat lewat Facebook dan jumlahnya diperkirakan lebih besar dari pendapatannya selama 30 tahun berkarier di dunia musik. (Bintang/EPA)
Unik, lantaran Bono yang dinobatkan sebagai musisi terkaya bukan karena prestasinya di dunia musik namun melainkan karena investasinya di Facebook sejak tahun 2009. (Bintang/EPA)
Seperti dikutip melalui The Independent.co.uk pelantun ‘With or Without You’ ini memang memiliki uang banyak berkat investasinya tersebut. Bono membeli saham tersebut bersama teman-temannya dengan modal senilai US$86 juta. (Bintang/EPA)
Meski Bono meraih banyak keuntungan dari investasinya di Facebook, hal tersebut belum bisa menjadikannya sebagai musisi paling kaya di dunia, melainkan hanya terkaya untuk kategori musisi rock. (Bintang/EPA)
Bono yang mendapatkan US$1,4 miliar itu harus ia bagi bersama enam pendiri Elevation Partners lainnya. Vokalis keren ini pun mendapatkan 20 persen dari keuntungan tersebut. (Bintang/EPA)
Bono mendapatkan bagian sebesar US$43 juta. Dengan jumlah tersebut, posisi sebagai musisi terkaya masih jauh di bawah Paul McCartney dan Madonna. (Bintang/EPA)
Kekayaan Bono tak hanya sampai disitu, jika ditambah dengan hasil karyanya bertahun-tahun baik dari penjualan album sampai hak cipta lagu, pendapatan total Bono bisa lebih dari US$1 miliar. (Bintang/EPA)