Tiket Star Wars: The Force Awakens Laris Diserbu Fans

Henry Hens diperbarui 20 Okt 2015, 16:50 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu film paling ditunggu di tahun ini adalah Star Wars: The Force Awakens. Menjelang rilis, film yang disutradarai oleh J.J. Abrams ini sudah mulai menjual tiket secara online.

Pihak Lucasfilm dan Disney mengumumkan penjualan tiket film ketujuh Star Wars ini pada hari Minggu waktu Amerika Serikat (AS) bersamaan dengan perilisan poster terbarunya. Mereka mengumumkan tiket sudah mulai dijual mulai hari Senin waktu AS, sedangkan trailer perdananya akan diluncurkan di pertandingan American Football antara tim New York Giants melawan Philadelphia Eagles dan disiarkan di ESPN.

Seperti dilansir dari The Hollywood Reporter, pihak Disney mengumumkan kalau setelah peluncuran trailer, tiket untuk film ini sudah mulai dijual. Lucasfilm dan ESPN memang dimiliki oleh Walt Disney Co.

Baca Juga: Star Wars: The Force Awakens Luncurkan Poster Keren

Minat para penggemar terhadap Star Wars: The Force Awakens ternyata sangat tinggi. Beberapa laman penjualan tiket seperti Fandango dan MovieTickets.com tak bisa diakses karena mengalami error akibat permintaan tiket yang begitu tinggi. Meski begitu pihak penjual tiket menandaskan kalau kerusakan akan segera teratasi dan penjualan tiket akan melonjak drastis.

Beberapa pelaku industri bahkan memprediksi kalau penjualan tiket di AS akan mencapai rekor sampai 1 miliar USD. Kalau itu terjadi maka rekor tertinggi yang sekarang dipegang Avatar sebesar 760 juta USD bisa terpecahkan.

Sementara itu, Star Wars: The Force Awakens mengisahkan tentang 30 tahun setelah kejadian dalam film Star Wars: Return of the Jedi. Film yang disutradarai oleh J.J. Abrams ini akan dirilis pada 18 Desember mendatang di AS.