Fimela.com, Jakarta Saat pergi ke salon, kamu akan ditawarkan oleh berbagai macam perawatan. Mulai dari ujung rambut, hingga ujung kaki. Manicure dan padicure merupakan salah satu perawatan yang memanjakan kuku tangan dan kaki. Sebenarnya, kamu sendiri pun bisa melakukan perawatan ini di rumah, terutama padicure tanpa mengurangi manfaat dan esensi dari pedicure itu sendiri.
Ketika melakukan perawatan di rumah, kamu bisa memilih bahan-bahan alami yang membuat kakimu jadi lebih sehat, karena nggak ada bahan kimia yang masuk ke tubuh melalui pori-pori kaki. Berikut cara sederhana lakukan padicure di rumah. Check this out!
Rendam kaki. Rendam kakimu selama 5 menit dengan cairan body wash favoritmu. Jika ingin yang lebih alami, kamu bisa merendam kaki di dalam air hangat dengan campuran lemon, garam, dan teh herbal. Ramuan ini bisa menghilangkan bau tidak sedap di kakimu. Dengan merendam kaki pula, peredaran darah jadi lancar dan membuat tubuh lebih santai setelah sepanjang hari bekerja. Jadikan kegiatan merendam kaki ini kebiasaan sehari-hari. Setelah pulang kerja, misalnya. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan kaki yang lebih sehat.
Pakai moisturize alias pelembab. Setelah melakukan perendaman kaki, keringkan kakimu dengan handuk. Olesi dengan krim kaki atau pelembab seperti shea butter, beeswax, atau minyak kelapa. Tak ada salahnya sambil memijat lembut.
Lakukan eksfoliasi. Seminggu sekali, kamu perlu melakukan eksfoliasi pada kakimu, yaitu pelepasan lapisan luar, seperti pelepasan epidermis kulit dengan campuran minyak zaitun dan gula merah. Lakukan pedicure sendiri di rumah. Kegiatan ini bisa mengangkat sel kulit mati yang bikin kakimu terlihat kusam.
Nah, itu dia 3 cara mudah merawat kaki tanpa harus pergi ke salon. Tertarikkah kamu untuk melakukannya di rumah?
Baca juga: Dapatkan Rambut Kece Tanpa Perlu Ke Salon dengan 7 Masker Ini