#HUT259Jogja Jadi 'Trending Topic' di Hari Jadi Kota Yogyakarta

Febriyani Frisca diperbarui 07 Okt 2015, 13:40 WIB

Fimela.com, Jakarta Hari ini, Rabu (7/10), Kota Budaya, Yogyakarta merayakan hari jadi yang ke-259. Kota yang digadang-gadang sebagai kota berhati nyaman ini mengundang orang-orang di media sosial Twitter untuk mengucapkan selamat ulang tahun. Mereka mengucapkan dengan mencantumkan hastag #HUT259Jogja. Seruan doa juga tak lupa dikicaukan untuk kota yang penuh keramahan ini.

Merayakan hari jadi, tak lengkap rasanya tanpa perayaan. Begitu juga yang terjadi di hari ulang tahun Yogyakarta. Akan ada berbagai acara dan kegiatan menarik untuk menyemarakkan ulang tahun Kota Pelajar ini. Tahun ini, tema yang diambil adalah Pesta Rakyat Jogja, di mana masyarakat terlibat langsung dan aktif dalam merayakan ulang tahun Yogyakarta. 

1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

Pukul 18.00 WIB nanti, akan ada pawai yang menampilkan budaya Kota Yogyakarta. Potensi seni dan budaya ditunjukkan oleh 3500-4000 peserta yang tak lain warga Yogyakarta dari 14 kecamatan dalam suatu tontonan kreatif. Pawai ini akan dimulai dari seputaran Mc Donalds Jl. Sudirman, sampai eks Kedaung. Selain itu, para peserta juga akan menyuguhkan atraksi di hadapan panggung tamu kehormatan yang ada di sekitar Tugu Pal Putih.

Baca juga: Di Balik Salah Satu Isi Sabda Raja Yogyakarta yang Diperdebatkan