Pengamen Cilik Bersuara Emas di Rawamangun Bikin Mewek Netizen

Gadis Abdul diperbarui 02 Okt 2015, 12:40 WIB

Fimela.com, Jakarta Belum jelas siapa nama bocah laki-laki yang setiap hari mampir ke Rawamangun untuk jadi pengamen ini. Tapi, suara pengamen cilik ini memang begitu indah, sehingga tak heran kamu akan langsung mewek jika mendengarnya.

Bocah laki-laki ini menyanyikan salah satu lagu dari diva pop dunia, Celine Dion yang berjudul The Power of Love. “We’re heading for something, somewhere I’ve never been, sometimes I am frightened, but I’m ready to learn,” itulah sepenggal lirik yang dinyanyikan oleh pengamen cilik bersuara emas ini.

Banyak yang akhirnya memuji dan berharap ingin bertemu dengan pengamen cilik ini. “Ajib gila suaranya… Maklumlah orang Ambon emang suaranya Dahsyat Dahsyatt,” tulis pemilik akun Engkong Dadang. Selain memiliki suara yang bagus, penyanyi cilik yang terlihat hobi mengenakan topi itu juga pandai bermain ukulele.

Video yang diunggah ke Youtube pada 30 September 2015 lalu ini telah ditonton sebanyak 1.094 kali. Penasaran ingin mendengar suara pengamen cilik bersuara emas yang sering menyanyi di Rawamangun ini? Coba tengok videonnya di bawah ini dan bersiaplah untuk mewek.

Baca juga : Suara Emas Ted Williams, Dari Jalanan Jadi Orang Terpandang