Bella Shofie Sumbang Suara di Label Rekaman Miliknya

melodyasisya diperbarui 01 Okt 2015, 08:45 WIB
Peresmian label ini menjadi bukti Bella Shofie bahwa dirinya pantas berada di dunia entertainment. Hal ini mematahkan hujatan oleh para haters yang menyinggungnya sebagai aktris tanpa karya. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Selain menjadi owner, Bella Shofie juga berkesempatan menyumbangkan suaranya dengan menyanyikan lagu berjudul '5 Menit Lagi'. (Galih W. Ssatria/Bintang.com)
Bella Shofie pun optimis lagu '5 Menit Lagi' yang ia nyanyikan dapat disukai oleh para pendengar. Pasalnya, selama take vokal ia tidak menemui kesulitan apapun. (Galih W. Satria/Bintang.com)
"Aku inget banget dulu lagu ini (5 Menit Lagi). Udah Ngetop aku masih SD. Pernah ikut lomba pakai lagu ini dulu waktu kecil. Aku bilang mam (Tata) aku mau nyanyi lagu ini. Dan sekarang musiknya lebih kekinian," kata Bella. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Tataliem record didirikan untuk apresiasi kepada komposer yang karyanya kini sudah jarang didengarkan kembali. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Ditemui di fx Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (30/9/2015), Tataliem record optimis lagu lawas tetap eksis meski zaman kini sudah modern. (Galih W. Satria/Bintang.com)
"Kita optimis. Terciptanya label ini wujud apresiasi kita dengan komposer tahun 70-an dan 80-an mereka tetap masih ada. Dengan konsep yang baru lagu ini bisa tetap kekinian," tutup Tata Liem. (Galih W. Satria/Bintang.com)