Bob Tutupoly Bersyukur Karyanya Masih Dikenang

Altov Johar diperbarui 24 Sep 2015, 00:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Kegemaran Bob Tutupoly pada dunia tarik suara sudah ditunjukkannya sejak kecil. Menjuarai berbagai festival pun menjadi pembuktian Bob dalam bermusik. Bahkan ia sering menjadi duta budaya yang membawa kesenian Indonesia di pentas Asia dan Internasional. Bahkan Bob disebut-sebut sebagai legenda hidup penyanyi Indonesia.

Rasa haru seketika menyelimuti wajah Bob saat menerima penghargaan Lifetime Achievement di ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI) Award 2015. Bob mengaku tak menyangka karyanya masih diapresiasi oleh masyarakat hingga kini.

"Saya sangat menghargai, setelah 55 tahun ada di panggung mendapat penghargaan. Saya mensyukuri, akhirnya masih dikenang dengan mendapatkan penghargaan luar biasa ini," ucap Bob Tutupoly di Ecovention Park, Ancol, Jakarta Utara, Rabu (23/9/2015) malam.

Ini kali ketiga Bob mendapatkan Lifetime Achievement. Sebelumnya pemilik lagu 'Tiada Maaf Bagimu' ini juga mendapatkan pengharaan serupa. Hanya saja piala itu diperolehnya di negeri orang yaitu di Singapura dan Malaysia. Bagi Bob, penghargaan ini begitu berarti dalam hidupnya.

"Ini award yang ketiga, dahulu Singapura dan Malaysia juga memberikan Lifetime Achievment. Pengharggan ini sangat berarti. Kalau di Malaysia (dapat piala) tiga-empat tahun lalu. Di Singapura dua tahun lalu. Itu tidak bisa dijelaskan, akhirnya dapat juga dari istri saya," tandas Bob Tutupoly.