17 Pesohor Dunia yang Nikahi Perempuan Jauh Lebih Muda (I)

V E R O N I C A diperbarui 22 Sep 2015, 21:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Usia memang hanya sebuah angka. Terlebih lagi, cinta itu buta. Maka jadilah 17 laki-laki terkenal di bawah ini menikahi perempuan yang jauh lebih muda.

Pasangan di bawah ini ada yang memiliki jarak usia dari 17 tahun hingga 60 tahun. Siapa saja mereka? Siapa yang memiliki jarak usia paling jauh? Berikut ini tim Bintang.com sajikan untuk kalian semua.

1. Michael Douglas (Beda usia: 25 tahun)

Michael Douglas dan Catherine Zeta-Jones menikah pada 18 November 2000. Ini adalah pernikahan pertama bagi Catherine dan kedua bagi Michael.

2. Donald Trump (Beda usia: 34 tahun)

Donald Trump melamar Melania Knauss pada tahun 2004. Pasangan ini menikah pada tanggal 22 Januari 2005. Ini adalah pernikahan pertama bagi Melania dan ketiga bagi Donald.

3. Steve Martin (Beda usia: 26 tahun)

Steve Martin dan Anne Stringfield menikah pada tanggal 28 Juli 2007. Steve pernah menikah satu kali sebelumnya.

4. Harrison Ford (Beda usia: 22 tahun)

Harrison Ford dan Calista Flockhart menikah pada tahun 2007. Ini adalah pernikahan pertama bagi Calista dan ketiga bagi Harrison.

5. Alec Baldwin (Beda usia: 26 tahun)

Alec Baldwin dan Hilaria Thomas menikah pada tanggal 30 Juni 2012. Alec pernah menikah satu kali sebelumnya.

6. Kelsey Grammer (Beda usia: 25 tahun)

Kelsey Grammer dan Kayte Walsh menikah pada tahun 2011. Kalsey pernah menikah tiga kali sebelumnya.

7. Woody Allen (Beda usia: 35 tahun)

Woody Allen dan Soon-Yi Previn menikah pada tahun 1997. Soon-Yi adalah putri angkat Mia Farrow, pasangan Woody saat itu. Woody pernah menikah dua kali sebelumnya.

8. Sylvester Stallone (Beda usia: 22 tahun)

Sylvester Stallone dan Jennifer Flavin menikah pada tahun 1997. Sylvester pernah menikah dua kali sebelumnya.

9. Hugh Hefner (Beda usia: 60 tahun)

Hugh Hefner dan Crystal Harris menikah pada tanggal 31 Desember 2012. Hugh pernah menikah dua kali sebelumnya.

What's On Fimela