Lucu! Orang Cina Dibuat Senewen sama Orang Indonesia Lewat Bahasa

Febriyani Frisca diperbarui 17 Sep 2015, 02:40 WIB

Fimela.com, Jakarta Bahasa adalah salah satu pemersatu bangsa. Setiap bangsa dan negara memiliki bahasa sendiri. Untuk memahami setiap makna bahasa, kamu nggak perlu jadi warga suatu negara. Mungkin, kamu bisa belajar lewat kursus atau buku. Tapi, bagaimana, ya kalau dua orang dari dua negara yang berbeda berkomunikasi? 

Penasaran? Simak video berikut ini. Kamu pasti ngakak dibuatnya. Dijamin!

Jadi, Dominikus alias Domi adalah orang Indonesia yang juga menguasai Bahasa Mandarin. Saat ia berada di salah satu daerah di Cina, ia berpura-pura menjadi orang yang sama sekali nggak bisa Bahasa Mandarin. Dibuat senewen lah orang-orang yang dihampiri oleh Domi, hingga akhirnya satu persatu dari mereka memilih pergi meninggalkannya. Namun, pada akhir video, Domi mengakui kalau ia bisa Bahasa Mandarin. :))

Baca juga: Ketahui 5 Bahasa yang Paling Banyak Digunakan di Seluruh Dunia