Produk Perusahaan Jessica Alba Diduga Mengandung Bahan Sintetik Berbahaya

ika nofiyanty diperbarui 16 Sep 2015, 15:45 WIB
Jessica Alba bereaksi terhadap gugatan yang mengklaim produk alaminya, The Honest Company, telah menipu konsumen dengan menggunakan bahan sintetik dan tidak wajar. (Bintang/EPA)
'Kami sangat mempertahankan produk kami dan tanggung jawab kami kepada konsumen, kami teguh dalam komitmen kami untuk transparansi dan keterbukaan', ujar Jessica Alba. (Bintang/EPA)
'Aku tahu anak-anakku, Honor dan Haven, tumbuh di rumah yang lebih aman karena produk kami,' kata pernyataan dari mulut Jessica. (Bintang/EPA)
'Formulasi kami dibuat dengan integritas dan standar keamanan yang ketat, dan kami melabeli masing-masing bahan yang masuk ke dalam setiap produk' tandas Jessica. (Bintang/EPA)
essica juga berbicara tentang misi perusahaannya. 'Aku memulai The Honest Company untuk mengembangkan produk yang aman dan efektif tidak hanya untuk anak-anakku, tapi untuk keluarga di mana-mana'. (Bintang/EPA)
Konsumen Jessica Alba, Jonathan D. Rubin mengajukan gugatan, ia menyebutkan bahwa produk yang dibuat oleh perusahaan Jessica Alba mengandung bahan sintetik yang menurut studi dari kelompok lingkungan dianggap berpotensi berbahaya. (Bintang/EPA)
Seperti diberitakan Jonathan meminta setidaknya USD 5 juta (sekitar Rp 71,5 M) untuk kerugian. (Bintang/EPA)