Jelang Konser, Andien Merasa Seperti Pernikahan Kedua

Joanzen Yoka diperbarui 14 Sep 2015, 16:25 WIB

Fimela.com, Jakarta Tampil di atas panggung sudah menjadi hal yang biasa bagi Andien. Namun tetap selalu ada rasa gugup yang ia rasakan. Apalagi 15 September 2015 adalah hari besarnya, karena Andien akan menggelar konser perdananya di Jakarta Convention Center.

Meski sedikit lelah akibat kurangnya istirahat, namun Andien tetap berlatih dengan sepenuh hati. Semua persiapan diatur sedemikian rupa seperti menggelar pernikahannya terdahulu.

Baca Juga: Andien Hidupkan Kembali The Cash dalam Konser Tunggalnya

"The last day sebelum konser besok. Konser ini persiapannya menyenangkan sekali, rasanya seperti mau kawin lagi. Persis banget. Mulai dari persiapannya, mulai dari perintilannya," tutur Andien di Studio Rossi, Fatmawati, Jakarta Selatan, Senin (14/9/2015).

Menandakan 15 tahun berkarirnya di industri musik Indonesia. Namun hal ini bukanlah puncak dari karir Andien. Malahan konser yang bertajuk Andien Metamorfosa itu menjadi awal dari kelanjutannya berkarir. Seperti pernikahan yang harus membangun rumah tangga setelah mengucapkan janji suci.

"Konser ini bukan goal, seperti pernikahan. Bukan pernikahan goalnya padahal hidup setelah nikahnya yang harus dimaknai. Ini sebagai pembuka jalan dan berkah untuk orang-orang yang terlibat. 15 tahun ini penanda," sambung Andien.

Lebih lanjut Andien berharap. Kalau konsernya bisa menjadi kesuksesan bersama. Dan menjadi inspirasi bagi para penyanyi yang akan menggelar konser seperti dirinya.

"Semoga bisa lancar. Kalo sukses punya kita bareng-bareng, dan saya berharapnya konser ini penuh berkah. Bisa jadi jalan pembuka orang untuk melakukan kreativitas bahwa untuk membuat sebuah konser bukan hal yang menakutkan," jelas Andien.

What's On Fimela