Dukung Karir Sang Anak, Nola B3 Jadi Bintang Video Klip

Altov Johar diperbarui 15 Sep 2015, 22:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Begitu kata pepatah yang menggambarkan Naura, anak personel grup B3, Riafinola Ifanisari atau Nola. Setelah berduet bersama sang ibu, kini Naura meluncurkan album solo di bawah naungan label Trinity. Ditemui di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Naura tengah menggarap video klip single terbaru berjudul 'Untuk Tuhan'.

"Ini pembuatan klip single terbaru Naura berjudul 'Untuk Tuhan'. Senang banget karena Naura pertama kalinya punya video klip sendiri dan perdana bekerja sama dengan label Trinity," ungkap Nola disela-sela syuting, Selasa (15/9/2015).

Nola mengaku mendukung sepak terjang buah hatinya di dunia tarik suara. Bahkan dia bersedia menjadi model video klip di single buah hatinya itu. "Sekarang sudah nyanyi solo dan papah mamahnya jadi model video klip. Ini pengalaman baru buat Naura. Ada harunya apalagi lagunya indah banget," ungkap Nola.

Lagu 'Untuk Tuhan' sendiri bercerita tentang sikap sayang seorang anak yang selalu mendoakan orang tua setiap saat. Sebab itu Nola diikutsertakan dalam video klip ini demi menghidupkan makna dari lagu 'Untuk Tuhan'.

"Semangat banget dan senang. Ceritanya aku lagi berdoa sama Tuhan supaya orang tua aku selalu disayang dan dilindungi. Suratnya aku tempelin di balon lalu aku terbangin ke langit biar doanya sampai ke Tuhan," jelas Naura.

Sebagai pribadi yang sudah banyak asam garam di dunia tarik suara, Nola turut mengarahkan bagaimana putrinya harus berekspresi di depan kamera. "Itu pasti, kayak mengarahkan soal ekspresi. Tapi Naura sudah bisa mengerti dengan bantuan sutradara. Dia juga bisa improvisasi," tandas Nola B3.

What's On Fimela