Fimela.com, Jakarta Pasca memutuskan untuk tampil berhijab pada awal 2013 lalu, karir artis sekaligus penyanyi Dewi Sandra semakin menanjak. Di dunia film, ia baru saja membintangi Air Mata Surga yang akan dirilis dalam waktu dekat ini.
Dewi mengakui bahwa keputusannya berhijab sangat memberikan perubahan hidup terutama untuk karirnya di dunia hiburan tanah air yang telah membesarkan namanya. Ketika mantap memutuskan menggunakan hijab, justru tawaran untuk akting berdatangan kepada wanita kelahiran Rio de Janeiro, Brasil, 3 April 1980 silam ini.
Setelah sebelumnya bermain di film 99 Cahaya di Langit Eropa, kemudian Sinetron Catatan Hati Seorang Istri, kini Dewi Sandra kembali dipercaya bermain film Air Mata Surga. “Alhamdulillah sejak saya pergi berhijrah, tawaran-tawaran berdatangan dan terseleksi dengan sendirinya. Saya bersyukur akan hal tersebut bahwa sudah digariskan oleh yang Maha pemberi rejeki,” ujar Dewi Sandra ditemui di Masjid Bintaro Raya, Tangerang Selatan, Senin (14/9/2015).
Baca Juga: Dewi Sandra Keguguran!
Lebih lanjut Dewi Sandra mengatakan kini memang lebih selektif untuk film-film yang akan dimainkannya. Dewi lebih memilih film yang memiliki pesan yang jelas untuk dipertontonkan kepada masyarakat luas, seperti Air Mata Surga. Film Air Mata Surga merupakan adaptasi dari novel laris karya Aguk Irawan MN berjudul ‘Air Mata Tuhan: Memoar Istri Yang Menggenggam’.
Film yang diproduksi oleh Tujuh Bintang Sinema ini disutradarai oleh Hestu Saputra yang pernah membesut film laris ‘Merry Riana Mimpi Sejuta Dollar’. Seperti cerita novelnya, Air Mata Surga mengisahkan tentang seorang wanita bernama Fisha yang hidupnya sedang dirundung banyak masalah. Fisha (Dewi Sandra) menderita kanker rahim tapi justru dihina dan dibenci oleh suaminya sendiri.
Selain Dewi Sandra, Air Mata Surga juga dibintangi oleh Richard Kevin dan Morgan Oey. Film Air Mata Surga rencananya akan rilis di bioskop pada 22 Oktober mendatang.