6 Cara Siapkan Dana Masa Tua Buat Kamu yang Masih Muda

Karla Farhana diperbarui 14 Sep 2015, 14:10 WIB

Fimela.com, Jakarta Jangan kamu pikir tabungan masa tua bukan hal yang penting untuk kamu rencanakan sekarang ini. Memang, bagi kamu yang masih berumur 20-an, menjadi tua masih butuh waktu berpuluh-puluh tahun lagi. Tapi, kunci kesuksesan salah satunya adalah berinvestasi untuk masa tua sedini dan sebanyak mungkin. Nah, Bintang.com kali ini bakal kasih tahu kamu gimana caranya. 

#1

Kamu harus memulai menabung dan berinvestasi untuk masa tuamu nanti, sedini mungkin. Semakin muda usiamu ketika memulai investasi, semakin banyak uang yang kamu dapat nanti. 

#2

Kamu enggak hanya bisa berinvestasi di bank atau pemberi jasa lainnya. Tapi kamu juga bisa ikut gabung asuransi pensiun di kantor. Tapi hanya jika kantormu memberikan fasilitas tersebut. 

#3

Jangan asal memilih bank untuk berinvestasi. Kamu harus melihat berapa persen uangmu akan bertambah setiap tahunnya. Dan kalikan 10 tahun (misalnya) berikutnya. Sehingga kamu tahu, setelah sekian tahun, berapa yang akan kamu terima. 

#4

Mencari informasi sendiri melalui Internet memang baik. Tandanya kamu berinisiatif tinggi dan mandiri. Tapi, ada kemungkinan beberapa persen kalau informasi yang kamu baca salah. Atau juga ada kemungkinan pemahamanmu salah. Makanya, selain belajar sendiri, kamu juga harus bertanya kepada penasihat keuangan profesional. 

#5

Kalau kamu ingin memilih bank atau jasa yang menyediakan investasi untuk masa pensiun, jangan pilih perusahaan yang baru berdiri. Paling enggak mereka sudah mendirikan perusahaan itu tiga tahun. Semakin berpengalaman mereka, semakin bagus kualitas pelayanannya. 

#6

Berinvestasi sedini mungkin memang sangat baik. Tapi jangan sampai kamu enggak punya uang darurat dan langsung menginvestasikan seluruh uang yang kamu punya. Ini adalah investasi jangka panjang. Kalau tiba-tiba kamu berhenti kerja atau ada musibah, kamu enggak bisa mengambil uang yang sudah kamu investasikan. Jadi, pastikan kamu punya uang untuk jaga-jaga, paling enggak setara dengan biaya hidupmu selama enam bulan. 

 


Dengan ketujuh cara mudah di atas, kamu sudah bisa berinvestasi untuk masa tuamu nanti. Jangan sampai setelah kamu pensiun, kerjaanmu hanya nongkrong di warung kopi bersama teman-teman sertiap pagi. Karena banyak waktu tapi enggak banyak duit. 

Baca juga: 4 Hal yang Harus Kamu Ketahui Sebelum Melakukan Investasi Emas