Suka Mendaki Gunung? Kamu Wajib Nonton Film Everest

Regina Novanda diperbarui 08 Sep 2015, 14:50 WIB

Fimela.com, Jakarta Setiap orang memiliki caranya masing-masing untuk mencintai keindahan alam. Salah satunya yaitu dengan mendaki gunung untuk melihat keindahan alam dari puncak tertinggi. Film Everest hadir memberikan gambaran tentang perjuangan mereka sang penakluk ketinggian.

Gunung Everest membentang indah membatasi Tibet dan Nepal. Gunung yang selalu diselimuti salju tebal setiap tahunnya itu memiliki ketinggian rata-rata 8.848 mdpl. Banyak orang yang mencoba mendaki Everest, namun usaha mereka selalu berakhir sia-sia.

Hingga pada tahun 1996, Scott Fischer (diperankan Jake Gyllenhaal) dkk mencoba untuk menaklukan gunung Everest. Sama seperti pendaki lainnya, Fischer juga dihadapkan oleh masalah badai salju yang ganas. Bahkan, ia terancam merenggang nyawa karena keinginannya untuk menjadi orang pertama yang berdiri di puncak Everest.

Baca Juga: Begini Jalur Pendakian untuk Sampai ke Puncak Everest

Film Everest sendiri merupakan adaptasi dari buku berjudul Into Thin Air: A Personal Account of the Mt. Everest Disaster karya John Krakauer. Mengangkat cerita non fiksi, buku ini laris manis di pasaran. Bayak orang yang penasaran dengan kisah sukses Fischer menaklukan Everest.

Film Everest dibintangi oleh sederet nama bintang seperti Jake Gyllenhaal, Elizabeth Debicki, Jason Clarke, Josh Brolin, John Hawkes dan Robin Wright. Film yang menggabungkan genre petualangan, drama dan thriller ini disajikan dalam versi IMAX 3D, sehingga penonton dapat merasakan betul sensasi petualangan dalam film.

 

What's On Fimela