Andrew Garfield Tertekan Perankan Spider-Man

Henry Hens diperbarui 04 Sep 2015, 03:51 WIB

Fimela.com, Jakarta Spider-Man termasuk karakter superhero yang punya banyak fans. Terbukti sudah banyak film layar lebar yang menampilkan Spider-Man sebagai tokoh utama. Salah seorang pemerannya adalah Andrew Garfield. Ia bermain di dua film yaitu The Amazing Spider-Man (2012) dan The Amazing Spider-Man 2 (2014).

Andrew menggantikan Tobey Maguire yang sukses dengan tiga film Spider-Man. Namun siapa sangka kalau Andrew Garfield justru mengaku tertekan. Apa alasannya?Pengakuan tersebut diakui Andrew lewat sebuah wawancara singkat bersama The Playlist belum lama ini. Aktor berusia 32 tahun itu mengaku tertekan saat semua orang berharap besar untuk peran Spider-Man yang dilakoninya.

 

"Ada begitu banyak harapan besar dari para penggemar untuk jalan cerita dan karakter film Spider-Man. Aku memang merasa tertantang dengan peran tersebut. Namun aku berharap banyak penonton yang menyukai film ini," ucap Andrew Garfield.

Baca Juga: Spider-Man Akan Memihak Iron Man di Captain America: Civil War?

Andrew bahkan menganggap dirinya sedang berada di penjara ketika produser memintanya kembali berperan sebagai Spider-Man dalam The Amazing Spider-Man 3. Ia pun langsung meminta produser untuk menggantikan dirinya dengan aktor lain. Akhirnya film tersebut batal diproduksi.

 

Sebagai gantinya, film Spider-Man akan kembali dibuat ulang dengan menampilkan aktor yang lebih muda, Tom Holland, sebagai pemeran Peter Parker alias Spider-Man. Sementara itu, sampai saat ini tim produksi dan Marvel belum bersedia memberikan bocoran mengenai detail sinopsis film terbaru Spider-Man.

Yang jelas, Tom Holland yang menggantikan Andrew Garfield akan tampil sebagai Spider-Man di film Captain America: Civil War yang akan rilis pada 6 Mei 2016. Sedangkan film Spider-Man terbaru yang disutradarai oleh Jon Watts ini rencananya akan dirilis pada 28 Juli 2017 mendatang.

 

What's On Fimela