Awas Terkecoh! Penyanyi Ini Jago Tirukan Suara Raisa

Altov Johar diperbarui 30 Agu 2015, 20:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Usia boleh saja masih belia, namun soal karakter suara, dara 16 tahun ini patut diperhitungkan di belantika musik tanah air. Pasalnya, Thania bisa menirukan suara khas milik Citra Scholastika ataupun Raisa. Bahkan tidak sedikit orang-orang terdekat yang terkecoh tatkala Thania membawakan salah satu lagu dari kedua penyanyi tersebut.

"Sebenarnya enggak jago-jago banget, cuma mirip sedikit saja. Ada beberapa teman sih yang kaget mendengar aku nyanyi lagunya Citra atau Raisa," ungkap Priscilla Thania saat dijumpai di Batik Lounge, Hotel Grand Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (29/8/2015).

Alexander Vadimitra selaku perwakilan Alva Primero, manajemen yang menaungi Thania mengaku sudah lama mengincar bakat yang dimiliki artisnya itu. Diakui Alex, Thania memiliki warna vokal kuat yang tak dimiliki gadis-gadis seusianya. "Suaranya seperti orang yang sudah dewasa. Padahal masih 16 tahun. Dia kalau sudah ketemu lagunya, gampang nge-blend. Dengan karakter vokal yang unik ini menjadi menarik," kata Alex.

Ingin mendulang kesuksesan lagu Pergi Saja yang dirilis pada Februari 2015 lalu, Thania pun kembali meluncurkan single teranyar bertajuk Takkan Terganti. Apabila di lagu sebelumnya Thania bercerita pengalaman perselingkuhan, kali ini dia menceritakan kisah cinta temannya yang sulit move on dari sang kekasih dalam balutan genre pop.

"Single ini juga sudah ada di radio-radio dan sekarang ceremonynya. Kali ini berbeda, nuansa dan musiknya. Ini pengalaman teman dekat yang disakiti dan ditinggalkan, sulit move on," jelas Thania.

Besar harapan , single Takkan Terganti ini disambut postif oleh pecinta musik di tanah air. Sementara itu, Thania juga sudah menyiapkan single berikutnya yang akan dirilis Oktober 2015 nanti. "Diharapkan diterima lagi kaya single pertama. Next kita akan promo, off air dan roadshow," pungkasnya.