Fimela.com, Jakarta Mega Konser Dunia yang menampilkan Michael Learns To Rock atau lebih sering disingkat , memukau salah satu penyanyi ternama Indonesia. Judika sangat senang lantaran grup band yang lagu-lagunya sudah mendunia ini, bisa kembali tampil di Indonesia. Ditambah ia juga berkesempatan satu panggung dengan MLTR.
Tidak dipungkiri oleh Judika Nalon Abadi Sihotang kalau lagu-lagunya juga dipengaruhi oleh karya-karya MLTR. Apalagi, gaya menyanyi yang romantis dan pas didengar oleh masyarakat Indonesia menjadikan MLTR sebagai band yang pas untuk acuan bagi musisi-musisi Indonesia.
"Terus terang seneng bisa kembali konser bareng MLTR, jujur lagu dia banyak yang mempengaruihi lagu gue. Artinya, cara Michael Learns nyanyi romantis, kebanyakan lagunya sedih juga. Cocok banget lagu MLTR di Indonesia," kata Judika di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (18/8/2015).
Bac juga: Sebulan Penuh, Judika Liburkan Pita Suara
Judika sendiri sangat menyukai lagu dari MLTR. Ia juga pernah menyanyikan lagu-lagunya dan mendapatkan respon yang baik dari masyarakat. Malahan, suami dari Duma Riris Silalahi ini pernah diajak berkolaborasi dengan grup band yang sukses di industri musik dunia.
"Ada lagu yang aku favoritkan, That's Why (You Go Away), Paint My Love. Sempet bawain lagu itu dan banyak viewersnya. Dia kaget juga dan mau kolaborasi waktu itu," kenang Judika.
Suatu kebanggan tersendiri bagi Judika, lantaran sebagai musisi ia dapat tampil dan dipuji oleh grup band yang digawangi oleh Jascha Richter, Mikkel Lentz, Kare Wanscher. "Bangga pasti karena ini juga pujian dari penyanyi dunia. Dan gue nggak nyangka bakal dapet pujian dari mereka. Bangga kan, karena itu juga gue mau memberikan yang baik dan mengeluarkan karya-karya yang bisa didengar terus," ungkap Judika.