7 Hal yang Harus Kamu Lakukan Selagi Masih Berumur 20-an

Karla Farhana diperbarui 18 Agu 2015, 22:40 WIB

Fimela.com, Jakarta Buat kamu yang masih berumur 20-an, lebih baik jangan menyia-nyiakan waktumu yang berharga. Banyak anak muda seusiamu yang hanya memikirkan kesenangan dan enggak tahu harus melakukan apa. Bahkan mereka enggak tahu apa yang akan dihadapinya pada masa yang akan datang. Semakin bertambah usiamu, semakin berat tanggung jawab yang harus kamu pikul. Makanya kamu harus mulai melakukan tujuh hal ini. 

#1

Belajar! Jangan pernah berhenti belajar baik di kampus atau di luar. Kalau kamu sudah lulus, jangan berhenti dan usahakan untuk bisa menlanjutkan studimu. 

#2

Jangan takut kalau melakukan kesalahan. Enggak melakukan kesalahan berarti kamu enggak belajar. 

#3

Bukan cuma harus belajar tentang teori yang kamu pelajari di kampus, tapi juga belajar untuk berhemat, bagaimana mendapatkan uang dan berinvestasi. 

#4

Menulislah! Dengan menulis kamu bisa meningkatkan daya ingat. Selain itu kamu juga akan terlatih untuk menuangkan idemu di atas kertas, yang nantinya akan kamu wujudkan. 

#5

Selain menjaga kesehatan kantongmu, jangan lupa untuk menjaga kesehatan tubuh. Olahraga tiap hari bukan untuk diet tapi demi kesehatan organ tubuhmu. 

#6

Berhentilah membanding-bandingkan dirimu dengan orang lain. Fokus saja dengan apa yang sudah menjadi tujuanmu. 

#7

Kamu sudah belajar bagaimana mendapatkan apa yang kamu inginkan. Baik ilmu maupun uang. Tapi jangan lupa memberikan sebagian apa yang kamu punya. Bukan hanya uang tapi juga ilmu yang kamu miliki. 

Nah, itu dia yang harus kamu lakukan selagi kamu masih muda. Jangan sampai kamu menyesal di masa depan karena enggak menyiapkan mental dan fisik untuk masa tua nanti. 

 

Baca juga: 15 Strategi yang Bikin Kamu Sukses di Usia Muda