Nadia Arina, Pemain Magic Hour yang Mengidolakan Dian Sastro

Altov Johar diperbarui 14 Agu 2015, 02:50 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu pemain film adalah . Meski begitu, awalnya tidak terbersit sedikit pun di benak Nadia Arina untuk terjun ke dunia entertainment.
Padahal sebelumnya dia berencana untuk melanjutkan studi ke perguruan tinggi demi gelar sarjana hukum.

Semuanya bermula saat Nadia ditawari menjadi MC di SCTV saat dirinya masih duduk di bangku kelas 3 SMA. Siapa yang sangka sejak itu Nadia justru kebanjiran tawaran casting. Walhasil, serial Cantik-Cantik Magic menjadi debut awalnya menjadi seorang aktris.

"Aku sebenarnya pas lulus SMA mau kuliah jurusan hukum, cuma kan kemaren ada kesempatan, jadi why not. Aku coba saja, mumpung masih muda juga," ungkap Nadia Arina di Senayan City, Jakarta Pusat, Kamis (6/8/2015). Rasa gugup dan takut menjadi perjalanan Nadia menggeluti dunia akting. Maklum, Nadia memang tidak punya basic akting sama sekali.

Baca Juga: Film Magic Hour Jadi Debut Nadya Arina di Layar Lebar

Bermodal kemauan yang tinggi, Nadia mulai menyelami dunia seni peran. Bahkan sosok Dian Sastrowardoyo lah yang menjadi panutannya berakting. "Aku masuk di dunia ini enggak sengaja, dapat alhamdulillah,enggak dapat ya enggak apa-apa. Kesulitan aku dulu enggak bisa akting, sekarang terus belajar dan bertanya sama pemain lain dan sutradara. Aku suka banget sama Dian Sastro. Aku lihat akting dia bagus, benar-benar easy going dan juga smart," urai Nadia.

Nadia Arina tidak begitu saja melupakan keinginannya menjadi seorang sarjana hukum. Dia masih berencana mengejar cita-citanya itu. "Iya nanti mau kuliah jurusan hukum," tandasnya.

Kini didapuk membintangi film bersama Michelle Ziudith, Dimas Anggara dan Rizky Nazar. Film bergenre drama precintaan ini sudah rilis di bioskop pada 13 Agustus ini.

 

Trailer 'Magic Hour'

 

What's On Fimela