Sutradara Frozen 2 Pastikan Elsa Melewati Perjalanan Dramatis

Regina Novanda diperbarui 11 Agu 2015, 19:50 WIB

Fimela.com, Jakarta Sekuel dari Frozen kini sudah dalam tahap pengerjaan. Chris Buck dan Jennifer Lee kembali didaulat oleh Disney untuk mengisi bangku sutradara. Buck pun memastikan karakter fenomenal Elsa akan melewati perjalanan yang cukup dramatis di Frozen 2 nanti.

"Dia akan melewati perjalanan yang dramatis. Hingga pada akhirnya, ia mulai merasakan lagi kesenangan. Ini sangat bagus. Kita akan bersenang-senang dengan Elsa," ucap Chris Buck seperti dilansir Aceshowbiz.

Buck mengungkap sejarah terbentuknya karakter di film Frozen. Ia dan Lee memang sengaja menggabungkan kepribadian mereka dalam satu karakter animasi. Dalam film Frozen 2 nanti, karakter-karakter tersebut akan tumbuh dan berkembang seperti halnya para penggemarnya di berbagai penjuru dunia.

Baca Juga: Gara-gara Frozen, 1.131 Bayi di Amerika Serikat Diberi Nama Elsa

"Karakter ini adalah bagian dari kita berdua. Anna, Kristoff, Elsa, Olaf, mereka semua adalah bagian dari kepribadian kami. Jadi sangat menyenangkan bermain dengan karakter ini lagi. Seperti karakter lainnya yang kamu suka, menyaksikan mereka tumbuh dan melihat apa yang terjadi kemudian," ucap Buck.

Chris Buck dan Jennifer Lee sangat senang ketika dapat menghidupkan kembali Elsa cs dalam film Frozen 2. Namun sayang, Buck belum mau membocorkan alur cerita pastinya. "Kami sedang bekerja untuk sekuelnya sekarang. Jen dan saya telah kembali ke ruangan untuk mendapatkan sebuah ide yang keren. Saya tidak dapat membocorkan apapun," tukasnya.

What's On Fimela