Chelsea Olivia Siap Laporkan Penipu Bisnis Online ke Polisi

Joanzen Yoka diperbarui 11 Agu 2015, 14:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Terulang lagi, kasus penipuan akun palsu yang mengatasnamakan aktris. Dengan iming-iming keuntungan yang besar dan menggunakan nama aktris ternama korban biasanya lebih mudah tertipu karena percaya akan sosok publik figur. Salah satu aktris yang namanya dijadikan alat untuk melakukan penipuan ialah Chelsea Olivia.

Kekasih Glenn Alinskie itu sedih lantaran banyak korban yang sudah terkena tipu muslihat orang yang tidak bertanggungjawab dengan menggunakan namanya di online shop. Karena itu dalam waktu dekat Chelsea akan melaporkan hal ini ke pihak yang berwajib.

Baca juga: Penipuan Mengatasamakan Chelsea Olivia Sudah Kerap Terjadi

"Ya, saya sedih sekali. nama saya digunakan untuk hal yang tidak benar. Dan puluhan orang kena tipu, saya pengen proses ke polisi. Saya nggak mau orang lain kena tipu dengan pelaku lagi," kata Chelsea Olivia di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (10/8/2015).

Puluhan juta sudah kerugian yang dialami korban penipuan online shop mengatasnamakan Chelsea. Ia tidak menyangka kalau ada orang yang tega menggunakan nama dirinya untuk melakukan penipuan.

"Jumlahnya sepuluh juta dengan online shop dan menipu dengan nama manager saya. Saya marah banyak orang disana, saya lebih sedih dan nggak begitu mengerti. Jadi korban bukan haya satu tapi puluhan, " sambung Chelsea.

Lebih lanjut Chelsea mengingatkan. Kepada para fans dan masyarakat agar selalu awas dengan akun sosial yang menggunakan nama publik figur. Karena kemungkinan itu hanyalah modus penipuan.  

Baca juga: Delapan Tahun Pacaran, Glenn Alinskie Resmi Lamar Chelsea Olivia

"Pasti kita akan proses karena ya kalo tidak diberhentikan ya pasti akan menipu terus. Dan jangan gampang searching nama aku asli, jangan percaya nggak mungkin aku jual handphone, dan harus hati-hati," jelas Chelsea Olivia.

What's On Fimela