Penyebab Pesawat Harrison Ford Jatuh Telah Ditemukan

V E R O N I C A diperbarui 07 Agu 2015, 20:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Seperti diberitakan sebelumnya, 5 Maret lalu Harrison Ford mengalami kecelakaan pesawat. Kini, penyebab jatuhnya pesawat tersebut telah ditemukan.

Pesawat yang memiliki dua kursi itu mengalami gagal mesin karena ada bagian yang longgar. Aktor berusia 72 tahun tersebut pun terpaksa harus melakukan pendaratan darurat di atas sebuah lapangan golf di Los Angeles.

 

Akibatnya, ia mengalami luka di kepala dan patah tulang. Seorang penumpang pun dinyatakan kritis kala itu dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

Selain itu, tidak ada orang lain yang menjadi korban. Meskipun jatuh di atas lapangan golf, saat itu sedang tidak ada orang di sana.

Baca Juga: Harrison Ford Kecelakaan Pesawat, Satu Orang Kritis

 

Sebagai informasi, Harrison memiliki lisensi pilotnya sejak 19 tahun lalu. Ia diyakini memiliki 11 pesawat pribadi.

Meski begitu, kecelakaan pesawat Maret lalu bukan yang pertama bagi Harrison Ford. Helikopternya juga pernah jatuh saat sedang terbang di California tahun 1999 silam.