Falk Hentschel Perankan Hawkman di 'DC’s Legends of Tomorrow'

Simon Iqbal Fahlevi diperbarui 05 Agu 2015, 04:50 WIB

Fimela.com, Jakarta Serial televisi 'DC’s Legends of Tomorrow' akan segera tayang bersamaan dengan The Flash dan Arrow yang telah memasuki season 2. Pihak rumah produksi serial televisi tersebut telah memilih aktor yang akan bermain sebagai salah satu superheronya. Dikabarkan aktor Falk Hentschel Akan Perankan karakter superhero Hawkman.

Aktor Falk Hentschel telah dipilih oleh CW dan DC Entertainment untuk memerankan karakter Hawkman dalam serial televisi 'The Legends of Tomorrow'. 'The Legends of Tomorrow' sendiri adalah seri spin-off yang menceritakan bagaimana tim gabungan superhero seperti Green Arrow dan The Flash tampil sebagai satu tim.

Hentschel sendiri bukanlah aktor baru dalam film yang bertemakan superhero karena sebelumnya ia sempat bermain dalam serial televisi 'Marvel Agents of Shields'. Hawkman akan memulai debutnya pada serial televisi Arrow dan The Flash pada bulan Oktober tahun ini. Sebelum bermain di 'The Legends of Tomorrow'.

Baca Juga: 'The Flash' dan 'Arrow' Membangun Cerita Kebersamaan Mereka 

Peranan Hawkman dalam 'The Legends of Tomorrow' masih belum banyak diketahui. Diceritakan ia adalah mentor dari karakter Hawkgirl. Carter Hall alias Hawkman adalah seorang pria berusia 5.000 tahun yang terus mencari kekasihnya Hawkgirl yang telah bereinkarnasi menjadi perempuan yang bernama Kendra Saunders.

Apakah nanti Hawkman akan memiliki serial televisinya sendiri masih belum diketahui. Arrow season 4 baru akan mulai ditayangkan pada tanggal 7 Oktober 2015 sedangkan The Flash season 2 pada tanggal 6 Oktober 2015. Menyusul 'The Legends of Tomorrow' yang baru akan tayang pada 2016 mendatang.