Fimela.com, Jakarta Gebrakkan baru kembali dibuat EXO. Setelah sukses dengan web drama 'EXO Next Door', para personilnya akan tampil di serial TV 'Channel EXO'. Program tersebut rencananya akan dirilis pada 7 Agustus 2015 di Jepang.
Kepopuleran EXO ternyata telah membuat Tokyo TV tertarik untuk menayangkan 'EXO Channel'. Seperti diketahui, EXO memiliki banyak fans di berbagai negara, termasuk Jepang. Ini menjadi kesempatan pertama bagi EXO 'menyapa' fansnya di Jepang.
Tujuan dari dibuatnya program ini adalah untuk mempromosikan EXO di Jepang. Selain itu, penonton juga dapat mengetahui kegiatan dari 12 personilnya. Pihak SM Entertaiment memang nampak sangat berambisius untuk membuat artis arahanya 'mendunia'.
Baca Juga: Aksi Enerjik Super Junior, SNSD dan EXO di 'SMTOWN The Stage'
'Channel EXO' bukan lah program TV seri pertama yang dibintangi para personil EXO. Tahun 2013, EXO perah tampil sebanyak 12 episode di 'EXO's Showtime'. Tahun selanjutnya, dua program langsung dibawakan oleh EXO yaitu 'XOXO EXO!' dan 'EXO 90:2014'. Namun sayang, ketiga program ini hanya tayang di Korea Selatan.
Sekerang giliran para penggemar EXO di Jepang. Kisah kehidupan para personil EXO akan terangkum 'EXO Channel'. Maka sangat wajar ketika program ini sangat dinanti-nantikan penggemarnya. Rencananya, 'EXO Channel' akan tayang setiap Sabtu di Tokyo TV.