Nguping Saat Akad, Nycta Gina Tetap Deg-degan

Anto Karibo diperbarui 03 Agu 2015, 00:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Sama seperti masyarakat pada umumnya, Rizky Kinos dan Nycta Gina pun merasakan hal yang sama ketika mereka melalui proses akad nikah. Meski ketika akad, Nycta Gina tak berada di depan penghulu seperti halnya Rizky, namun ia tetap merasa deg-degan.

Baca juga: Nycta Gina 'Jeng Kelin' Akhirnya Menikah

Selama Rizky berjuang melakukan ijab qabul, Gina tak berhenti berdoa dan berzikir. Ia pun langsung bersyukur ketika pria yang saat ini sudah berstatus sebagai suaminya itu lancar mengucapkan ijab qabul.

"Aku gak dampingi pas ijab, tapi luar biasa perasaannya, tetap deg-degan, baca doa, zikir, aku sambil nguping, sudah belum ya. Alhamdulillah papa dan Rizky ngucapin lancar, sekali," kata Gina di Gedung Arsip Nasional Republik Indonesia, jalan Gajah Mada, Taman Sari, Jakarta Barat, Minggu (2/8).

Dan tak terkecuali Rizky, ia pun mengaku sangat tegang ketika melalui proses akad nikah yang didahului oleh pembacaan ayat suci Alquran beserta saritilawah dan juga khotbah nikah. Puncaknya adalah ketika ayah Gina sebagai wali nikah mengucapkan kalimat ijab qabul.

"Alhamdulillah saya sudah biasa dan berkali-kali latihan, latihannya ya, alhamdulillah lancar. Tapi tetap deg-degan, tegang, nervous. Tadi kan ada baca Alquran juga, jadi nervous, semakin lama, semakin tegang," ujar Rizky.

Berhasil melewati masa-masa menegangkan itu, baik Rizky maupun Gina pun merasa beruntung. Mereka tak berhenti mengucap syukur ketika saat ini keduanya sudah menyandang status sebagai suami istri. "Alhamdulillah status saya sama Nycta Gina sudah berubah jadi suami dan istri," tandas Rizky Kinos yang disambut senyum manis dari sang istri.

What's On Fimela