Fimela.com, Jakarta Pengalaman sakit setelah melewati pekerjaan menumpuk sebenarnya pernah dialami Indro Warkop pada bulan Ramadan tahun lalu. Namun saat itu tak ada media yang berhasil mengendus. Dan Indro Warkop pun bisa melanjutkan aktifitas syuting setelah mendapat perawatan di RS yang sama di mana ia dirawat pada lebaran Idul Fitri 1436 H kemarin.
“Tahun lalu sebenarnya saya juga sempat di larikan ke MMC Kuningan. Namun setelah mendapat perawatan sebentar saya bisa melajutkan aktifitas syuting. Namun untuk masuk rumah sakit yang kemarin ini saya memang tidak bisa berkutik. Harus total dirawat,” ujar Indro kepada Edy Suherli dan Deki Prayoga dari Bintang.com yang menyambanginya di kediaman bilangan Pulomas Jakarta Timur, Kamis (23/7/2015).
Baca juga: Indro Warkop, Empat Hari yang Penuh Makna (Part 1)
Kabar tentang Indro yang harus masuk rumah sakit dan dirawat selama empat hari menyebar cepat melalui dunia maya. Akun media sosial milik pentolan Warkop ini penuh sesak oleh komentar dan ucapan. “Akun media sosial saya banyak banget yang mengunjungi. Pokoknya kabar soal saya sakit itu cepat sekali tersebar. Beda dengan tahun lalu yang senyap, hehehe,” ujarnya terkekeh.
Apa isi akun media sosial milik Indro? “Selain banyak yang berharap agar saya lekas sembuh, ada juga yang marah-marah. Kira-kira begini omelan para warga dunia maya; ‘Tuh kan sudah diingatkan. Masih juga bandel.’ Dan banyak lagi yang ngomelin saya, hehehehe,” ungkapnya.
Lain media sosial lain juga aplikasi pesan singkat milik Indro. Pesan WhatsApp miliknya sampai ngadat. “Saking banyaknya pesan yang masuk sampai mengalami gangguan deh. Tapi saya menganggap itu semua adalah bentuk perhatian dari sahabat, kerabat, penggemar dan semuanya untuk saya. Jadi ketahuan banget kan kalau banyak yang memerhatikan saya selain keluarga sendiri,” tambahnya.