Status Artis Bocor, Maudy Ayunda Sering Manggung di Inggris

Anto Karibo diperbarui 04 Jul 2015, 15:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Entah darimana info beredar, namun status artis dari Maudy Ayunda akhirnya bocor di kalangan teman-temannya di Universitas Oxford, Inggris. Padahal pelantun tembang Perahu Kertas ini tak mau mengungkap jati dirinya sebagai penyanyi di Indonesia.

"Pas nyampai di sana aku malah nggak mau cerita, ngapain juga. Terus ga tahu bocor darimana, pas makan siang ada yang nanya Indonesian superstar," kata Maudy Ayunda di Common People, Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (3/7).

Meski awalnya sempat menjadi perbincangan, namun kelamaan kondisi pun menjadi biasa. Yang menjadi nilai positif adalah Maudy Ayunda kerap 'ditanggap' pada beberapa acara sebagai penyanyi.

Baca juga: Untuk Apa, Single Baru Maudy Ayunda untuk Obati Rasa Kangen Fans

"Lingkungan internasional seru banget. Mereka tahu aku penyanyi. Awalnya doang tapi setelah itu biasa aja Aku sering menyanyi di acara-acara sih," ujarnya.

Pun begitu, Maudy tak mau hanya berhenti di ranah entertainment saja. Ia malah pengen mencoba beberapa pekerjaan seperti menjadi pegawai kantoran. Ia berharap pengalaman hidupnya semakin banyak.

"Aku mau magang sebulan di perusahaan tapi weekend tetep nyanyi. Karena aku penasaran pengen kerja kantoran. Aku pengen kenal banyak dunia supaya pengalaman lebih banyak. Pengen ngerasain di kantor, suka ga sih," ucap Maudy Ayunda.

What's On Fimela