Shaheer Sheikh Ganti Gaya Kumis Untuk Proyek Baru?

Henry Hens diperbarui 30 Jun 2015, 04:49 WIB

Fimela.com, Jakarta Nama jadi populer di Indonesia sejak membintangi sinetron Mahabrata. Shaheer makin dikenal setelah bermain film dan sinetron di Indonesia. Setelah membintangi film Turis Romantis bersama Kirana Larasati, Shaheer Sheikh kini membintangi sinetron Cinta di Langit Taj Mahal bersama Nabila Syakieb dan Evan Sanders.

Kemunculan Shaheer ternyata sanggup mencuri perhatian banyak wanita Indonesia. Demi mendalami perannya, Shaheer harus belajar bahasa Indonesia secara cepat.
Shaheer Sheikh sepertinya memang serius untuk terjun di industri hiburan tanah air. Aktor asal India ini juga sempat menjajal kemampuan bernyanyinya di film 'Turis Romantis'.

 

Pantas saja, banyak wanita Indonesia yang terpukau dengan pesona yang ditawarkan Shaheer. Segala berita mengenai Shaheer Sheikh selalu banyak diminati. Bahkan saat pria yang dikabarkan menjalin hubungan khusus dengan Ayu Ting Ting ini memposting foto dirinya dengan gaya kumis berbeda, mampu menarik banyak perhatian.

Baca Juga: Pose Shaheer Sheikh yang Bikin Perempuan Meleleh

Di empat foto tersebut, ada yang berpola seperti jenggot. Lalu di foto lain Shaheer terlihat berkumis tapi memotong jenggotnya. Di foto lain Shaheer terlihat berkumis tebal dan satu foto lagi terlihat klimis. Para netizen dan fansnya tentu penasaran dengan penampilan Shaheer Sheikh yang terlihat beda.

 

Ada yang menanyakan apakah ia sedang terlibat dengan proyek baru dan harus menumbuhkan kumisnya. Ada juga yang sekedar memuji atau ada yang menilai ia kurang pas memakai kumis. Rasa penasaran pafa fans terjawab ketika Shaheer Sheikh menuliskan kalimat saat memposting kembali foto tersebut, yaitu ‘hanya bereksprimen’.

Jadi, Shaheer Sheikh ternyata hanya sekedar bereksperimen untuk mencoba penampilan baru. Tapi bisa jadi hal itu dilakukan untuk mengerjakan proyek terbarunya. Kita tunggu saja. Yang jelas, kehadiran selalu ditunggu dengan antusias oleh para penggemarnya.

What's On Fimela